Babinsa Koramil Telukdalam Dampingi Penyaluran BLT DD 

TNI/POLRI430 Dilihat

Nias Selatan, LiniPost – BLT dari Dana Desa TA.2021, dibagikan kepada KPM melalui buku tabungan BRI di kantor Desa Botohilitano Kecamatan Luahagundre Kabupaten Nias Selatan, Sumut, Selasa (13/7/2021).

Penyaluran bantuan tunai tersebut ke penerima manfaat, turut didampingi Babinsa Koramil/12 Telukudalam.

Danramil Telukdalam, Mayor Inf Hatianus Zega kepada LiniPost.com mengungkapkan, pada masa pandemi Covid-19 ini, pemerintah tetap berupaya membantu masyarakat terdampak wabah virus Corona, dengan menyalurkan Bansos kepada masyarakat.

“Seperti kegiatan hari ini, dimana Babinsa kita mendampingi pemberian Bantuan Langsung Tunai ke KPM dengan sistem pembayaran transfer ke rekening masing-masing penerima manfaat,” ujar Zega.

Menurut dia, pembayaran melalui rekening itu, cara yang sangat praktis, sehingga tidak menimbulkan kerumunan warga.

“Penerima manfaat ada sekitar 91 KK dengan besaran yang diterima Rp. 300.000 per KK untuk pembayaran bulan Januari 2021. Besaran pembayaran itu juga, sesuai kriteria yang telah ditentukan dalam musyawarah desa,” pungkasnya.

Pada kesempatan itu, lanjut dia, pihaknya melalui Babinsa Serda D. Situmorang, menyampaikan agar BLT yang dibagikan dimanfaatkan untuk kebutuhan rumah tangga, seperti belanja Sembako atau dapur.

Disamping itu, Babinsa juga mengingatkan warga, agar selalu mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penularan Covid-19, seperti memakai masker, cuci tangan pakai sabun dan jaga jarak.

Turut hadir saat itu, Kades Botohilitano Petrus Hulu, Kasi Pemdes, Pendamping Desa, BPD, dan sejumlah tokoh masyarakat.  (Red)