BMKG Deteksi 11 Titik Panas di Sumut

HEADLINE, Nasional637 Dilihat

Medan, LiniPost – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Wilayah I Medan, mendeteksi adanya sebelas titik panas yang tersebar di wilayah Provinsi Sumatera Utara (Sumut).

“Berdasarkan pantauan Sensor Modis (Satelit Tera, Aqua, SNPP dan NOAA20), ada sebelas titik panas yang tersebar di wilayah Sumatera Utara,” ujar Kepala BMKG Wilayah I Medan, Edison Kurniawan, Sabtu (15/8/2020).

Dijelaskan Edison, dari sebelas titik panas tersebut, dua diantaranya dalam kategori tinggi, dan sembilan titik panas lainnya dalam kategori sedang.

“Dua titik panas dalam kategori tinggi di wilayah Provinsi Sumatera Utara, yaitu terdapat di Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) dan Tapanuli Utara (Taput),” ungkapnya.

Sedangkan sembilan titik panas lainnya yang masuk dalam kategori sedang, tersebar di empat kabupaten yakni, Mandailing Natal ada satu titik, Kabupaten Tapsel ada dua titik, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) ada empat titik, dan Kabupaten Taput ada dua titik. (Syaifuddin Lbs)