Medan, LiniPost – Calon Walikota Medan nomor urut 2, Muhammad Bobby Afif Nasution, menegaskan betapa pentingnya membangun karakter umat yang mandiri.
Hal itu ditegaskan menantu Presiden Joko Widodo yang berpasangan dengan calon Wakil Walikota Medan, Aulia A Rahman, dihadapan para ustadz di Kedai Ayah Jalan Langgar TB Simatupang Medan Sunggal, Sabtu (10/10/2020).
Dalam kesempatan itu, Bobby Nasution meluruskan fitnah yang menyebut dirinya bukan Islam dan fitnah menyatakan bahwa dirinya anti Islam.
“Itu adalah fitnah keji yang sama sekali tidak berdasar. Ini bukan riya, karena saya membicarakan kebaikan ayah saya, almarhum yang suka membangun masjid. Di daerah Medan Utara dulu ada daerah yang tidak ada masjid, maka ayah saya turut membangunnya. Artinya, sejak lama keluarga saya selalu peduli kepada agama. Namun kini saya difitnah macam-macam. Tapi jangan kita balas, cukup kita do’akan saja,” ucap Bobby.
Karena terbiasa dengan pendidikan agama sejak dini, jika nantinya terpilih dan dipercaya menjadi Walikota Medan, Bobby Nasution berkeinginan menerapkan pendidikan agama sebagai dasar pembentukan karakter warga Muslim di Kota Medan.
“Anak SD harus bisa baca Al-Qur’an. Tamat sudah lancar baca kitab suci. Bagus kalau ada hafalan surat. Itu harus kita laksanakan,” kata Bobby.
Bahkan, Bobby juga menegaskan, siap menjalankan program yang memang tepat untuk keumatan, dengan target besarnya adalah mendirikan Islamic Center.
“Nah sembari menanti Islamic Center kita bangun, kami punya program masjid. Bahwa masjid-masjid harus mandiri, makmur dengan segala kegiatan keumatan di dalamnya. Mencakup pula kebangkitan ekonomi yang bisa kita mulai dari masjid-masjid di lingkungan hingga ke kecamatan,” ungkapnya. (Syaifuddin Lbs)