Nias Selatan, LiniPost – Danramil 12/Telukdalam, Mayor Inf Hatianus Zega beserta anggota mengikuti kegiatan donor darah dalam rangka HUT Pangkoarmada 1 ke -76 di Aula Bima Lanal Nias, Jalan Baloho Indah, Teluk Dalam, Kabupaten Nias Selatan, Sumut, Kamis (25/11/2021).
Danramil 12/Telukdalam kepada LiniPost.com menyebut, dalam rangka memeriahkan HUT Pangkoarmada ke- 76, hari ini kita menghadiri undangan dari Lanal Nias untuk mengikuti kegiatan donor darah.
“Tujuan kegiatan donor darah ini dilaksanakan adalah sebagai kepedulian dan rasa sosial kepada orang sakit yang membutuhkan darah,” ujarnya.
Pada giat donor darah ini, sebutnya, tim medis didatangkan dari Unit tranfusi Darah Palang Merah Indonesi (UTD PMI) dan Balai Pengobatan Lanal Nias.
“Tim medis melakukan pemeriksaan kondisi kesehatan peserta donor sesuai prosedur dari Palang Merah Indonesia, mulai dari tensi darah, suhu tubuh serta golongan darah, tujuannya agar terhindar dari hal-hal yang tidak kita inginkan,” paparnya.
Pihaknya juga mendukung kegiatan bakti sosial tersebut karena hal itu salah satu untuk mendukung ketersediaan darah jika ada yang membutuhkan.
“Kami juga memberikan imbauan kepada warga binaan agar turut dan ikut serta untuk menyumbangkan darahnya, sehingga kegiatan donor darah ini dapat tercapai sesuai dengan yang diharapkan,” pintanya.
Di samping itu, pihaknya mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun Pangkoarmada 1 yang ke 76. “Semoga jaya selalu dimanapun bertugas,” ucapnya.
Kegiatan tersebut dihadiri Danlanal Nias Kolonel Laut (P) Antonius Hendro Prasetyo beserta anggota, Kapolres Nisel diwakili AKP Maretaken Surbakti beserta anggota dan Kapala Unit Kes Nisel dr. Renno Junia Awan dan sejumlah masyarakat Kabupaten Nias Selatan yang ikut mendonorkan darah. (Red)