Medan, LiniPost – Ketua Partai Gerindra Sumatera Utara (Sumut), Gus Irawan Pasaribu, meresmikan pemakaian kantor baru DPC Gerindra Kota Medan di Jalan Alfalah Medan, Sabtu (12/9/2020).
Dalam sambutannya, Gus Irawan menyebut bahwa pihaknya telah menggelar survei sebelum memutuskan mengusung Bobby Nasution dan Aulia Rachman dalam kontestasi Pilkada Medan 9 Desember 2020 mendatang.
“Sebelum mengusung calon, kita sudah melakukan survei terlebih dahulu. Pertama, survei kita terkait tingkat kepuasan warga Medan akan kinerja Pemko Medan. Hasilnya itu, 86 persen tidak puas. Kemudian, survei kita terkait keinginan warga Medan mendapatkan pemimpin baru, dan itu mayoritas ingin pemimpin baru,” kata Gus Irawan.
Ia menilai, sosok pemimpin baru yang diinginkan warga Medan tersebut adalah Bobby Nasution dan Aulia Rachman. Atas dasar itu, Gus meminta kepada seluruh kader Gerindra di Kota Medan agar benar-benar bekerja maksimal demi memenangkan Bobby Nasution.
“Kepada para anggota DPRD Medan, coba itu datangi pemilih dan sampaikan bahwa calon kita Bobby Nasution dan Aulia Rachman. Semua kader harus konsolidasi memenangkan ini. Saya lihat APK juga belum begitu banyak. Tapi tadi ketua Medan Ihwan Ritonga sudah akan lakukan konsolidasi,” ucap Gus.
Mantan Dirut Bank Sumut itu juga menyoroti lemahnya pemimpin di Medan dan daerah lain di Sumut dalam melakukan lobi ke pemerintah pusat, sehingga diharapkan dibawah kepemimpinan Bobby Nasution dan Aulia Rachman, bisa menyerap anggaran pusat untuk pembangunan Kota Medan.
Diungkapkannya, pada tahun 2021 mendatang, APBN akan ditingkatkan menjadi Rp2.747 triliun, dan diharapkan dapat terserap untuk pembangunan serta kemajuan Kota Medan kedepannya.
“Tahun ini, APBN itu mencapai Rp2.500 triliun. Sedangkan untuk tahun depan akan ditingkatkan hingga Rp2.747 triliun yang diharapkan bisa kita serap untuk meningkatkan pembangunan,” ujarnya. (Syaifuddin Lbs)