Kegiatan Vaksinasi Corona Digelar di Desa Hiliofonaluo

TNI/POLRI514 Dilihat

Nias Selatan, LiniPost – Babinsa Koramil 12/Telukdalam Serda Omerianto Zagoto mendampingi kegiatan Vaksinasi Covid-19 yang digelar oleh tenaga kesehatan (Nakes) dari Puskesmas Bawomataluo di Desa Hiliofonaluo, Kecamatan Fanayama, Kabupaten Nias Selatan, Sumatera Utara, Senin (4/10/2021).

Dandim 0213/Nias Letkol Inf Martky Jaya Perangin Angin melalui Danramil 12/Telukdalam, Mayor Inf Hatianus Zega dalam keterangannya yang diterima LiniPost.com menjelaskan, dalam rangka mencegah penularan Covid-19, Pemerintah terus melakukan upaya vaksinasi kepada masyarakat melalui tenaga kesehatan yang ada di wilayah.

“Hari ini Babinsa kita melaksanakan pendampingan giat vaksinasi pertama dan kedua kepada masyarakat desa Hiliofonaluo dengan target 100 orang. Jenis vaksin yang digunakan adalah Sinovak bersumber dari Dinkes Nisel, dengan sasaran masyarakat umur 12 tahun ke atas,” tuturnya.

Pihaknya juga berharap, semoga giat vaksinasi ini ke depan dapat terlaksana sampai ke pelosok desa.

 Selain itu, melalui Kepala Desa Hiliofonaluo Velix J Gee menyebut bahwa masyarakat sangat berterimakasih kepada Pemerintah atas pelaksanaan vaksinasi itu lantaran baru pertama kali diadakan di desa.

“Buktinya saat pendaftaran, peserta vaksin melebihi target, sehingga kami melakukan koordinasi kepada tenaga kesehatan, dan selanjutnya dilakukan penambahan vaksin dari target 100 orang menjadi 150 orang,” ujarnya. (Red)