Massa PA 212 Demo di DPR Menolak RUU HIP

Nasional614 Dilihat

Jakarta, LiniPost – Massa Persaudaraan Alumni 212 yang mengatasnamakan Aliansi Nasional Anti Komunis melakukan aksi Demonstrasi di depan Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta Rabu, (24/6/2020).

Dalam aksinya itu massa menolak dan meminta DPR untuk melakukan pemberhentian pembahasan RUU Haluan Ideologi Pancasila (HIP).

Massa PA 212 yang terdiri dari Front Pembela Islam (FPI), Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) itu mendapat pengawalan ketat dari aparat kepolisian. Dalam aksinya tersebut massa Aliansi Nasional Anti Komunis sempat melakukan aksi shalat Dzuhur berjamaah di depan gerbang DPR RI.

Sementara itu, Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Sambodo Purnomo Yugo mengatakan bahwa pihaknya baru akan melakukan pengalihan arus kendaraan jika pengunjuk rasa mulai memadati ruas jalan.

“Kita akan melakukan pengalihan jika massa pengunjuk rasa telah memenuhi jalan dan berdampak pada kemacetan di wilayah gedung DPR RI. Namun, jika padat maka jalur menuju Slipi dari arah jalan Pemuda akan kita tutup,” ujarnya. (Rohim)