Penyemprotan Disinfektan Dilakukan di Desa Hiliofonaluo

TNI/POLRI442 Dilihat

Nias Selatan, LiniPost – Babinsa Koramil 12/Telukdalam Sertu Omerianto Zagoto bersama dengan Bhabinkamtibmas, tim relawan Covid-19, mendampingi pelaksanaan penyemprotan Disinfektan di Desa Hiliofonaluo, Kecamatan Fanayama, Kabupaten Nias Selatan, Sumut, Selasa (23/11/2021).

Danramil 12/Telukdalam Mayor Inf Hatianus Zega kepada LiniPost.com menuturkan, dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19 di wilayah Kodim 0213/Nias, penyemprotan disinfektan.

“Hari ini di Desa Hiliofonaluo, Babinsa ikut mendampingi penyemprotan Desinfektan secara berkala dengan sasaran rumah warga, rumah ibadah, balai desa dan tempat keramaian yang merupakan suatu Protap dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19.,” ujar Hatianus.

Pihaknya juga bersyukur karena sesuai data yang diperoleh dari Dinkes Nisel menyebut bahwa penyebaran Covid-19 di Nisel sudah mulai berkurang dan bahkan hampir tidak ada lagi yang terkonfirmasi.

“Ini suatu hasil yang patut kita pertahankan atas upaya yang telah kita lakukan termasuk salah satunya penyemprotan disinfektan ini,” ujarnya.

Tak hanya itu, Babinsa juga terus mengimbau masyarakat agar selalu mengikuti protokol kesehatan dengan memakai masker, menjaga jarak, rajin mencuci tangan, membatasi mobilitas dan menghindari keramaian.

“Serta masyarakat umur 12 tahun ke atas juga supaya mengikuti vaksinasi,” imbuh dia.

Kades Hiliofonaluo, Felix Ge’e dan masyarakatnya mengucapkan terima kasih kepada Babinsa atas pendampingan kegiatan penyemprotan disinfektan hari ini.

“Harapan kita ke depan semoga Covid-19 ini berlalu dari kehidupan kita,” pintanya. (Red)