Personil Koramil Telukdalam Ikuti Upacara HUT Kemri ke-76

HEADLINE, TNI/POLRI423 Dilihat

Nias Selatan, LiniPost – Personel Koramil 12/Telukdalam, Kodim 0213/Nias, mengikuti Upacara HUT Kemerdekaan Republik Indonesia (Kemri) ke-76, bertempat di Halaman Kantor Bupati Nias Selatan Jalan Lagundri Km.5 Fanayama Kabupaten Nias Selatan, Sumut, Selasa, (17/8/2021).

Upacara dilakukan secara sederhana dan penuh hikmat, dengan tetap mengikuti protokol kesehatan Covid-19.

Danramil Telukdalam, Mayor Inf Hatianus Zega dalam keterangannya yang diterima LiniPost.com, Selasa, (17/8/2021) menuturkan, Upacara HUT Kemri ke-76, yang digelar hari ini tanggal 17 Agustus 2021, selain digelar di tingkat Kabupaten, juga dilaksanakan di tingkat kecamatan.

“Peserta upacara terdiri dari 1 regu personel Koramil 12 Telukdalam, 1 regu Lanal Nias, 1 regu Polres Nisel, 1 regu Satpol PP, 1 regu Dishub dan para ASN Nisel, dan yang bertindak sebagai Irup, adalah Bapak Bupati Nisel Dr. Hilarius Duha SH. MH dan turut dihadiri unsur Forkopimda Kabupaten Nisel,” paparnya.

Sedangkan, petugas Paskibraka, lanjutnya, sebanyak 45 orang, berasal dari berbagai sekolah SMA sederajat yang ada di Kabupaten Nias Selatan, dimana sebelumnya telah mengikuti seleksi.

Ia menyebut, usai upacara bendera pada pukul 09.30, kemudian, Forkopimda dan unsur terkait lainnya, mengikuti upacara peringatan HUT Kemri secara Virtual di Aula Kantor Bupati.

“Pelaksanaannya sangat sederhana, mengingat situas masa pandemi Covid-19. Meski begitu, namun tidak mengurangi nilai kemerdekaan. Sang Merah Putih tetap berkibar di angkasa biru demi NKRI yang kita cintai…..Merdeka,” ujarnya mengakhiri. (Red)