Deli Serdang, LiniPost – Polisi berhasil mengungkap identitas mayat yang ditemukan terikat dalam karung di aliran Sungai Merah, Dusun V, Desa Sei Merah, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang.
“Iya benar, jenazah yang ditemukan itu, teridentifikasi bernama Nick Wilson, seorang pelajar di SMPN 2 Galang, warga Desa Ujung Rambe Kecamatan Bangun Purba Kabupaten Deli Serdang,” kata Kasat Reksrim Polresta Deli Serdang, Kompol M Firdaus, Sabtu (22/8/2020).
Diakuinya, kondisi jenazah yang telah rusak sempat menyulitkan proses identifikasi, namun identitas korban akhirnya berhasil terungkap berdasarkan sidik jari dengan mencocokkan sidik jari orang hilang yang dilaporkan warga Deli Serdang.
“Kita angkat sidik jarinya, kita bandingkan sidik jarinya dengan si orang hilang itu identik. Itu adalah Nick Wilson (13), pelajar SMPN 2 Galang. Hari ini kami rencanakan untuk pemeriksaan saksi-saksi keluarga korban dan teman-teman korban. Untuk tersangka, masih dalam penyelidikan,” katanya.
Ia mengatakan, pihaknya akan melakukan gelar perkara untuk mengetahui secara pasti siapa sebenarnya pelaku pembunuhan, dengan memanggil saksi-saksi guna didengarkan keterangannya.
“Ini kita masih mau gelar perkara dulu lah. Identitasnya sudah kita ketahui, Alhamdulillah. Dari gelar perkara ini nanti kita bisa tau mulai darimana. Minta doanya agar kasus ini segera terungkap,” ucapnya.
Diberitakan sebelumnya, warga Tanjung Morawa digegerkan penemuan sesosok mayat pria tanpa identitas yang ditemukan membusuk terikat dalam karung di aliran Sungai Merah pada, Rabu (19/8/2020) lalu.
Tubuh korban dimasukkan dalam karung plastik warna putih yang mulai tampak kekuningan, dengan kondisi kaki ditekuk.
Mayat yang telah meninggal beberapa hari lalu itu, selanjutnya dibawa ke RSU Bhayangkari Medan, guna penyelidikan lebih lanjut oleh pihak kepolisian.(Syaifuddin Lbs)