Nias Selatan, LiniPost – Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Simanjuntak memerintahkan seluruh Kepala Satuan Wilayah (Kasatwil) dan jajarannya, untuk memperketat pengamanan.
Perintah itu dikeluarkan, agar para penyebar teror tidak mendapatkan peluang sekecil apapun dalam melakukan aksinya di wilayah Sumatera Utara (Sumut).
“Para Kasatwil dan jajaran, saya perintahkan untuk siaga penuh, jangan lengah sedikit pun dalam menjaga keamanan di Sumut ini. Kita sekat agar para penyebar teror tak punya peluang melakukan aksinya di wilayah kita ini,” ujar Irjen Pol Panca Simanjuntak melalui Kabid Humas Kombes Pol Hadi Wahyudi, Minggu (28/3/2021).
Pernyataan Kapolda Sumut itu, menyikapi peristiwa ledakan bom bunuh diri di Gereja Katedral di Kota Makassar, yang menewaskan satu pelaku bom bunuh diri.
Menanggapi perintah dan instruksi tersebut, Polres Nias Selatan (Nisel) langsung menindaklanjutinya.
Kapolres Nisel, AKBP Arke Furman Ambat kepada LiniPost.com menyampaikan, pengamanan Mako Polres Nisel diperketat berdasarkan instruksi Kapolri dan Kapolda Sumut.
“Terkait pasca ledakan bom bunuh diri di depan gereja Katedral Makassar Minggu kemarin, saat ini melalui Sat Sabhara Polres Nisel, lebih memperketat penjagaannya dengan menggunakan alat metal detector,” ungkap Kapolres lewat pesan WhatsApp, Senin, (28/3/2021).
Sebagai antisipasi, pihaknya juga memperketat pengamanan sesuai dengan SOP (Standar Operasional Prosedur) yang ada, sekaligus upaya meningkatkan kewaspadaan diri personil Polri.
Selain itu, personil juga membawa senjata lengkap dan memakai rompi anti peluru, serta bantuan teknologi berupa pantauan dari Closed Circuit Television (CCTV) juga dipotimalkan, sehingga jika terjadi apa-apa, proses pengungkapan bisa lebih mudah.
“Kita selalu berupaya tidak menurunkan standart pengamanan kantor, dan bantuan teknologi juga kita optimalkan, sehingga bisa mempermudah pengawasan dan pengungkapan,” tambah Arke Furman.
Pihaknya mengimbau masyarakat agar tetap melaksanakan aktivitas secara normal dan tidak perlu khawatir terhadap kondisi keamanan di wilayah Nisel.
Tak hanya itu, pihaknya mengharapkan seluruh kantor Pemerintahan juga menerapkan standar pengamanan yang sama. (Aris Zalukhu)