Medan, LiniPost – Personil Polsek Medan Timur membawa sebuah peti mati untuk mensosialisasikan pentingnya mematuhi protokol kesehatan dan bahaya penyebaran wabah Covid-19 di Terminal Sambu Kecamatan Medan Timur, Kamis (24/9/2020) sore.
Kapolsek Medan Timur, Kompol M Arifin melalui Waka Polsek, Iptu Edisman Purba, menyebut bahwa peti mati tersebut memang sengaja dihadirkan, sebagai upaya menyadarkan masyarakat betapa bahayanya Covid-19, sehingga sangat perlu untuk mematuhi himbauan pemerintah tentang protokol kesehatan.
“Kita sengaja membawa peti mati agar masyarakat lebih menyadari bahaya Covid-19 yang sangat mengancam nyawa. Diharapkan, dengan dihadirkannya peti mati ini, masyarakat dapat sama-sama membantu pemerintah dalam mencegah penyebaran wabah Covid-19,” Ucapnya.
Dari data yang ada lanjutnya, kasus Covid-19 di Kota Medan saat ini masih terus bertambah, bahkan korban meninggal dunia akibat terpapar Covid-19, juga masih ada.
“Korban meninggal dunia sudah banyak, jadi jangan sampai kita, keluarga dan saudara kita yang menjadi korban. Mari sama-sama kita lawan penyebarannya agar Covid-19 cepat hilang, sehingga kita bisa menjalani hidup normal seperti sebelumnya,” Katanya. (Syaifuddin Lbs)