Deli Serdang, LiniPost – Bencana alam angin puting beliung memporak-porandakan beberapa kecamatan di Kabupaten Deliserdang, Selasa (15/9/2020) petang kemarin, salah satunya Kecamatan Hamparan Perak.
Meski tidak ada korban jiwa dalam musibah bencana alam tersebut, namun sekitar 200 unit lebih rumah warga, khususnya di Desa Klambir Lima Kebun Kecamatan Hamparan Perak Kabupaten Deli Serdang, mengalami kerusakan.
Camat Hamparan Perak, Eko Sapriadi menuturkan, dari data yang dilakukan pihaknya, ada sekitar 103 unit rumah warganya yang mengalami rusak berat, sementara selebihnya mengalami rusak ringan dan sedang.
Terpisah, Kepala BPBD Deli Serdang, Zainal Abidin Hutagalung, mengaku bahwa saat ini pihaknya sedang melakukan pendataan terhadap korban yang rumahnya mengalami kerusakan akibat bencana angin puting beliung disertai hujan deras pada kemarin petang.
“Saat ini kita sedang melakukan pendataan ke beberapa kecamatan yang dilanda musibah angin puting beliung, untuk mengetahui berapa jumlah rumah warga yang mengalami rusak berat maupun sedang. Kepada Camat yang wilayahnya terkena musibah, segera membuat laporan ke Pemkab Deli Serdang,” ucapnya.
Menurutnya, Pemkab Deli Serdang sudah memberikan bantuan berupa sembako kepada sejumlah warga yang rumahnya terdampak bencana angin puting beliung. (Syaifuddin Lbs)