Sejumlah Warga Bantu Pembangunan GMI Baruzo saat Menghadiri Perayaan Natal

Daerah469 Dilihat

Nias Selatan, LiniPost – Sejumlah warga Jemaat Gereja Methodist Indonesia), memberikan bantuan untuk pembangunan Gereja Methodist Indonesia (GMI) Baruzo saat menghadiri Perayaan Natal Se-resort Distrik Mision Wilayahh I, Nias Selatan di GMI Baruzo, Desa Fondrakoraya, Kecamatan Ulususua, Kabupaten Nias Selatan, Minggu (19/12/2021).

Surya Winoto warga Teluk Dalam saat itu menyumbangkan 73 sak semen, Oktober Ndruru warga Lolomoyo juga ikut menyumbangkan 5 sak semen.

Tak hanya itu, warga Jemaat BNKP Damai, Desa Fondrakoraya, Adeputra Giawa turut menyumbangkan satu truck pasir.

Ketua pembangunan Gereja GMI Baruzo Setiaro Giawa didampingi Sekretaris Pembangunan Lemiasa Giawa menuturkan, pihaknya sangat berterimakasih atas bantuan sejumlah warga tersebut dalam mendukung pembangunan GMI Baruzo.

“Kepada warga yang sudah mengulurkan tangannya, hanya Tuhan yang dapat membalaskan semua kasih dan kepedulian saudara-saudari untuk membantu kami dalam pembangunan Gereja ini,” pungkasnya.

Ia mengungkapkan, selama proses pembangunan gereja tersebut, belum ada bantuan dari pemerintah daerah.

“Kami mendirikan gereja tersebut dengan tenaga sukarela dari jemaat,” tukasnya.

Sementara, beberapa tokoh adat dan tokoh agama sangat menyenangi kehadiran Pdt. Parulian Simajuntak S.Th sebagai pimpinan jemaat. Karena, mampu merangkul semua jemaatnya dan sangat peduli dengan rumah Tuhan. (Yaredi Halawa)