Seorang Perempuan Tewas Jadi Korban Tabrak Lari

HEADLINE, Peristiwa763 Dilihat

Medan, LiniPost – Seorang perempuan diperkirakan berusia sekitar 40 tahun ditemukan tewas di Jalan Medan Binjai KM 11, Kelurahan Pujimulio, Kecamatan Sunggal Kabupaten Deli Serdang, Senin (16/11/2020).

Kanit Lantas Polsek Sunggal, Iptu Idem Sitepu melalui Bripka P Tarigan mengatakan, korban yang belum diketahui identitasnya itu menjadi korban tabrak pada pukul 04.30 WIB.

“Ditemukan tewas dengan beberapa luka. Yakni, kepala luka robek, tangan sebelah kanan patah, dan kaki patah. Korban ditemukan meninggal di tempat. Hingga kini kami masih menyelidiki identitas korban,” ucapnya.

Dari keterangan saksi kepada pihak kepolisian, sebelum terjadi kecelakaan lalulintas tersebut, korban sedang berjalan kaki dari arah Medan menuju arah Binjai.

“Sesampainya di lokasi kejadian, korban diduga hendak menyeberang jalan dan diduga tidak memperhatikan situasi jalan. Tepat pada saat itu pula, ada mobil yang melintas dan langsung menabrak korban. Untuk pelaku, langsung tancap gas usai menabrak korban,” ungkapnya, sembari mengatakan bahwa saat ini jenazah korban berada di RS Bina Kasih.(Syaifuddin Lbs)