Tanpa Kenal Lelah, Lanal Nias Gelar Vaksinasi di Pulau Pini

TNI/POLRI365 Dilihat

Nias Selatan, LiniPost – Meski tanpa kenal lelah, namun demi mempercepat pemerataan Vaksinasi Nasional, TNI Angkatan Laut melalui Lanal Nias terus kebut vaksinasi Covid-19 di wilayah Kepulauan, Kabupaten Nias Selatan.

Kegiatan vaksinasi kali ini digelar di Balai Desa Labuhan Hiu, Pulau Pini, Kabupaten Nias Selatan, Minggu, (21/11/2021), mulai pukul 8.00 hingga pukul 16.00 WIB.

Sasaran vaksinasi adalah warga maritim yang berumur 12 ke atas. Target semula yang divakasin pada kegiatan itu sebanyak 200 orang, namun yang mendaftar 119 orang,  yang divaksin 102 orang dan yang ditunda 17 orang.

Adapun dosis yang digunakan adalah dosis I Sinovac 1 orang, Dosis II Sinovac 68 orang, Dosis I Astra Zeneca sebanyak 33 orang dan Dosis II Astra Zeneca nihil. Sasaran vaksinasi adalah masyarakat maritim di atas usia 12 tahun.

Kepala Balai Pengobatan Lanal Nias Letda Laut (K) dokter Muhammad Agung Bhagaskoro Hardiyan menyebut,  tenaga kesehatan yang dilibatkan dalam kegiatan vaksinasi ini, terdiri dari personel Balai Pengobatan Lanal Nias sebanyak 3 orang dan Tenaga Kesehatan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Nias Selatan 11 orang dan Puskesmas Labuhan Hiu 6 orang.

Dalam kegiatan itu, Balai Pengobatan Lanal Nias bekerjasama dengan Dinas Kesehatan, Kabupaten Nias Selatan.(Sintel Lanal Nias/Red)