Lanal Nias Gelar Upacara HUT TNI Angkatan Laut ke-78

HEADLINE, Nasional964 Dilihat

Nias Selatan, LiniPost – Prajurit Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Nias menggelar Upacara HUT TNI Angkatan Laut  ke-78, Tahun 2023, di Lapangan Apel, Mako Lanal Nias, Jalan Baloho, Teluk Dalam, Senin (11/09/2023).

Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut TNI AL pada tahun ini, yakni tanggal 10 September 2023 genap berumur 78 tahun. Upacara serta parade dilaksanakan secara terpusat pada hari Senin, tanggal 11 September2023, di Surabaya, tepatnya di Dermaga Ujung Surabaya, Markas Komando Armada II.

Komandan Pangkalan TNI AL(Danlanal) Nias Kolonel Laut (P) Wishnu Ardiansyah, SE.,M.Tr.Hanla, MM, CHRMP, ikut dalam pelaksanaan upacara dan parade di Mako Koarmada II.

PgS Palaksa Lanal Nias Mayor Laut (P) Ismail Hamid menjadi Inspektur Upacara dan upacara diikuti oleh Dandenpom, Ka Akun, Para Perwira, Bintara dan Tamtama serta ASN Lanal Nias.

Amanat Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono.SE.,MM dibacakan Inspektur Upacara.

Panglima dalam amanatnya diantaranya menyebut, tema hari jadi TNI Angkatan Laut kali ini adalah, “Dengan Semangat Jalasveva Jayamahe, Terus Melaju Untuk Indonesia Maju”.

“Tema ini menunjukkan komitmen tinggi dari TNI Angkatan Laut untuk selalu meningkatkan kemampuan guna menghadapi spektrum ancaman yang semakin kompleks dalam rangka turut serta mewujudkan visi Indonesia emas, yakni menjadi negara maju, adil, dan makmur dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ujar Panglima TNI.

“Sebagai garda terdepan dan benteng terakhir pertahanan NKRI, kalian harus selalu siap menjalankan tugas mulia yang diamanahkan kepada TNI Angkatan Laut. Jaga selalu marwah dan kehormatan Prajurit Jalasena Samudera, dengan selalu menjaga profesionalisme dan ketangguhan kalian dalam bertugas,” tandas Yudo.

Ia menekankan kepada seluruh prajurit TNI AL agar menjadi prajurit yang dicintai rakyat.

“Jadilah Prajurit Jalasena yang selalu dicintai rakyat dan mencintai rakyat. Ingatlah, menjadi Prajurit Jalasena Samudera merupakan panggilan jiwa untuk berbakti kepada Bangsa dan Negara di jalan pengabdian yang penuh dengan kebanggaan dan kehormatan,” tandasnya. (Penlanalnias/Red)