Nias Utara, LiniPost – Dalam rangka memberikan pembinaan dan evaluasi tentang kegiatan pelayanan publik di Kabupaten Nias Utara (Nisut), Ombudsman Republik Indonesia (RI) akan datang di Kabupaten Nisut pada Selasa, 2 Juli 2024.
Hal tersebut disampaikan Sekda Nisut, Bazatulo Zebua saat Upacara Bendera, di Halaman Kantor Bupati Nisut, Jalan Gowezalawa, Desa Fadoro Fulolo, Kecamatan Lotu, Senin (1/7/2024).
Baca Juga: Tenis Kawinkan Gelar Beregu di AUG 2024
“Besok tanggal 2 Juli 2024, Pemerintah Kabupaten Nisut akan menerima kunjungan kerja Ketua Ombudsman Republik Indonesia bersama rombongan, guna memberikan pembinaan dan evaluasi tentang kegiatan pelayanan publik di Kabupaten Nisut,” terang Sekda.
Oleh karena itu, ia berpesan kepada jajarannya agar kegiatan-kegiatan di semester pertama dievaluasi sejauh mana capaian yang telah dilaksanakan, begitu juga untuk laporan-laporan yang berkaitan dengan kegiatan di semester pertama agar segera diselesaikan oleh masing-masing OPD.
Baca Juga: PPIH Fasilitasi Jemaah yang Belum ke Masjidil Haram, Doa di Depan Ka’bah
Ia juga menyampaikan terkait penangan jalan yang rusak di Tu’indao, Desa Hilimbosi, Kecamatan Sitolu Ori dan Jembatan Esiwa di Kecamatan Namohalu Esiwa, akan dibangun tahun ini. “Minggu lalu pihak BNPB telah menerima dokumen-dokumen rancangan pembangunan tersebut dan dinyatakan sudah lengkap,” ungkap Bazatulo.
“Seluruh Perangkat Daerah agar terus meningkatkan kedisplinan dan pelayanan kepada masyarakat untuk terus dioptimalkan,” sambungnya.
Baca Juga: Catur Putra Kontingen Indonesia Selangkah Sapu Bersih Emas AUG
Hadir saat itu, Staf Ahli Bupati, Asisten, Kepala Perangkat Daerah, Kabag, sejumlah ASN dan THL Lingkup Pemerintah Kabupaten Nisut.