Jakarta, LiniPost – Setelah mengeluarkan dua single berjudul ‘PDKT’ dan ‘Terpisah’ yang diluncurkan pada Agustus dan Oktober 2021 lalu, kini Paul Partohap hadir dengan lagu yang bercerita tentang komunikasi dalam hubungan sebagai single ketiga berjudul ‘Bila Kau Katakan’.
Diproduksi bersama dengan Arseri Music, Paul Partohap membawa cerita lain untuk menutup tahun 2021 ini. Demikian disampaikan dalam keterangan persnya, Minggu (14/11/2021).
Dalam lagu ini, Paul ingin meluapkan tentang petingnya komunikasi dalam menjalin hubungan, terutama dengan pasangan, orang yang pilih dan memilih kita untuk menjadi dekat dengan satu sama lain, “How you communicate with each other is the most important aspect when you are in a relationship. Ini yang gue coba ceritakan di dalam lagu ‘Bila Kau Katakan’. Well actually, it is mostly based on my own experience.
Throwback ke masa-masa awal pacaran dulu, gue sering banget ngelakuin “blunder” karena sering lalai dan nggak ngerti “kode” yang dia kasih. I don’t know if it happened to other guys, but for me, it happened a lot dan proses gue untuk peka tuh lama banget. Buat gue, straightforward dan bilang aja apa yg ada di pikiran works a lot better. Apa yg diharapkan dan dirasakan bisa tersampaikan ke both sides. Chance for u to get hurt juga makin sedikit and you become happier.”
Setelah proses penulisan lagu, Paul mencoba memberi warna pada lagu ini dengan ide menggandeng musisi muda Farrel Hilal untuk ikut bernyanyi bersamanya. “Based on that, I wrote this song as if it is a conversation. To get this vibe, I asked Farrel for help to do the second verse and reff. He brings a fresh perspective, altough not contradicting with my verse, it gives a different feeling. Puncaknya di part outro, “Katakan padaku, isi hatimu”, yang adalah esensi dari lagu ini. Dibantu oleh Kak Kamga yang mengisi backing vocal with so many layer, it ended up giving you that gospel choir feeling, yang makin membuat phrase tadi makin sampai ke hati.”
Paul berharap penikmat musik Indonesia bisa memaknai komunikasi sebagai peran penting bukan hanya untuk menjalin hubungan tapi juga untuk merekatkan hubungan yang sudah dibangun dan diperjuangkan bersama dengan orang terkasih.
Lagu ini bisa didengarkan di Spotify, Apple Music, Joox, dan digital streaming platform lainnya mulai sejak tanggal 12 November 2021. (Hartono)