Bupati Nisut Pimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan Nasional

Daerah, HEADLINE570 Dilihat

Nias Utara, LiniPost – Pemerintah Kabupaten Nias Utara (Pemkab Nisut) laksanakan upacara peringatan Hari Pahlawan Nasional ke-76 tahun 2021, bertempat di Halaman Kantor Bupati Nias Utara, Rabu (10/11/2021).

Bupati Nias Utara Amizaro Waruwu bertindak sebagai Inspektur upacara dan Kapolsek Alasa IPDA Sahabat Zebua bertindak sebagai Komandan upacara. Turut dihadiri oleh Wakil Bupati Nias Utara Yusman Zega, Pj.Sekda Nisut, para Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Nias Utara, TNI/POLRI, sejumlah ASN dan tenaga harian lepas lingkup Pemkab Nisut.

ads

Dalam amanat Menteri Sosial RI, Tri Rismaharini, yang dibacakan Bupati menyampaikan agar bangsa Indonesia terus menggelorakan semangat Gotong Royong serta persatuan dan kesatuan Republik Indonesia untuk mewujudkan cita-cita para pahlawan.

“Semangat, tekad, dan keyakinan Pahlawan, harusnya dapat menginspirasi dan menggerakkan kita semua untuk mengemban misi bersejarah mengalahkan musuh bersama yang sesungguhnya, yakni kemiskinan dan kebodohan dalam arti luas. Tantangan terbesar yang dihadapi yakni dibutuhkannya kerja keras secara berkelanjutan dengan di dukung Inovasi dan daya kreativitas yang tinggi serta semangat kewirausahaan yang pantang menyerah,” ujarnya.

Ia menuturkan, melalui peringatan Hari Pahlawan Nasional tahun 2021, bangsa Indoenesia diimbau untuk bersama-sama bahu membahu dengan penuh keikhlasan dan rasa tanggung jawab serta penghormatan atas jasa dan pengorbanan para Pahlawan, memberikan kontribusi bagi Bangsa dan Negara sesuai kemampuan dan profesi masing-masing.

Usai membacakan sambutan Menteri Sosial, Amizaro mengimbau dan berharap agar seluruh ASN tetap menegakkan disiplin dan meningkatkan kinerja.

“Ada informasi banyak ASN di kantor-kantor yang pasif tidak bekerja dan malah tidak hadir di Kantor. Hal ini harus segera diantisipasi,” ungkap dia.

“Saya  menghimbau seluruh ASN untuk serius dalam bekerja dan menjadikan Peringatan Hari Pahlawan sebagai momen yang menginspirasi untuk melakukan yang terbaik sesuai tugas dan tanggungjawab masing-masing demi Bangsa dan Negara, khususnya Kabupaten Nias Utara”, pungkas dia mengakhiri. (Man Lahagu)