Mayat yang Ditemukan Membusuk di Nisel Ternyata Kabag Organisasi Nias Utara

HEADLINE, Nasional3324 Dilihat

Nias Utara, LiniPost – Kepala Bagian (Kabang) Organisasi Setda Nias Utara (Nisut) an. Gasali Lahagu alias ama Tesa Lahagu yang dikabarkan hilang sejak hari Jum’at (14/1022) ditemukan di Luahagundre, Kabupaten Nias Selatan (Nisel) dalam kondisi membusuk.

Hal tersebut dikatakan Bupati Nias Utara, Amizaro Waruwu, kepada LiniPost.com ketika dikonfirmasi melalui selulernya, Sabtu (22/10/2022).

ads

“Benar mayat yang ditemukan di Luahagundre Nisel pada Jumat (21/10/2022) adalah saudara Gasali Lahagu, salah seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemkab Nisut dimana beliau menjabat sebagai Kabag Organisasi,” ujar Bupati.

Ditanya sikap yang dilakukan oleh Pemkab Nisut terhadap penemuan mayat Kabag Organisasi tersebut, Bupati mengatakan bahwa pihaknya sudah menyerahkan ke pihak penegak hukum.

“Kita tunggu saja hasil dari pihak Kepolisian, sejak saudara Gasali Lahagu kita sudah serahkan sepenuhnya kepada mereka (penegak hukum-red),” kata Amizaro.

Terpisah, Kasat Reskrim Polres Nias AKP Iskandar Ginting saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon seluler, Sabtu (22/10/2022) membenarkan bahwa mayat yang ditemukan di Luahagundre Nisel adalah ASN Nisut an. Gasali Lahagu. Sementara penyebab korban meninggal belum bisa dipastikan.

“Benar, mayat yang ditemukan di Luahagundre merupakan ASN Kabupaten Nisut an. Gasali Lahagu, saat ini korban sudah di Rumah Sakit Umum Gunungsitoli, sementara penyebab korban meninggal masih belum bisa disimpulkan, kita tunggu dulu hasil otopsi,” pungkasnya. (Man Lahagu)