Pemdes Ewo Meriahkan HUT Kemri ke-77 dengan Menggelar Berbagai Perlombaan

Daerah, HEADLINE609 Dilihat

Nias Selatan: LiniPost – Pemerintahan Desa Ewo, Kecamatan Lolomatua, Kabupaten Nias Selatan tak mau kalah dengan desa lain dalam memeriahkan HUT Kemri ke-77, 17 Agustus, tahun 2022, dengan menggelar berbagai perlombaan yang disponsori oleh Agen BRI-Link.

Kepala Desa Ewo, Martin Ndruru kepada LiniPost.com, Rabu (17/8/2022), mengatakan, pelaksanaan kegiatan ini dalam rangka memeriahkan HUT Kemri ke-77, yang bertemakan “Indonesia Merdeka Pulih lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat”.

ads

“Lomba ini berjalan selama 3 hari dan berakhir pada hari ini tanggal 17 Agustus 2022,” ujar Martin.

Ia menjelaskan, kegiatan perlombaan ini bertujuan memupuk rasa kekeluargaan dan kekompakan demi membangkitkan semangat para pemuda dan masyarakat Ewo atas rasa cinta tanah air serta dalam memajukan dan meningkatkan perekonomian mereka ke depan.

Ketua Pemuda Ewo, Filifo Ndruru menuturkan, beberapa perlombaan yang dilaksanakan yaitu, lomba panjat pinang dimana dimenangkan oleh Dusun 1. Kemudian lomba tari tambang dimenangkan oleh Dusun 3, lomba dance anak-anak dimenangkan oleh Dusun 4, lomba vocal trio dan dance bagi ibu-ibu PKK dimenangkan oleh Dusun 2, dan lomba tenis meja dimenangkan oleh Dusun 5.

Hadiah bagi para pemenang berupa uang tunai diserahkan oleh Ketua PKK Desa Ewo, Teresia Waruwu. (Semesta W)