Pembina Club Fahasara Dodo Raya Apresiasi Hadirnya PBVSI Nisel 

HEADLINE, Olahraga650 Dilihat

Nias Selatan, LiniPost – Pembina tim bola voli Fahasara Dodo Raya Club sekaligus Kepala Desa Hilinamozaua Raya, Fransiska A. Gaurifa mengapresiasi hadirnya Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Nias Selatan.

Hal ini disampaikannya kepada LiniPost.com usai menerima piala juara 1 dari Ketua Umum PBVSI Nisel, Minggu (19/12/2021).

ads

“Kami sebagai masyarakat sangat mendukung dan antusias dengan terbentuknya PBVSI di Nisel, apalagi Ketuanya Pak Erwinus Laia,” ujar Fransiska.

Ia mengungkapkan, Fahasara Dodo Raya Club adalah binaan dari Pemerintah Desa Hilinamozaua Raya, yang mana pembinaan dari Karang Taruna terbagi dalam tim voli.

“Untuk kemenangan yang diraih Fahasara Dodo Club hari ini, secara pribadi saya sangat bahagia dan bangga kepada seluruh tim. Keberhasilan ini tidak terlepas dari kebersamaan, kekompakan, perjuangan tim yang tidak mengenal lelah, baik saat hujan maupun terik matahari dan terlebih-lebih campur tangan Tuhan,” tutur Gaurifa.

Juga berkat dukungan dari seluruh masyarakat Hilinamozaua pada umumnya dan khususnya Hilinamozaua Raya serta para fans yang memberikan semangat selama mengikuti turnamen.

Ia berharap, supaya Club binaannya tidak puas hanya sebatas ini, namun bisa terus berkiprah ke event-event berikutnya.

“Sebab piala ini piala bergilir, anda bertahan maka piala ini menjadi milikmu selamanya. Apabila para pemain Fahasaradodo Club bangga pada kemenangan hari ini dan tidak bertahan tahun depan, maka pialanya sebatas hari ini. Untuk itu, mari kita pertahankan ke depan,” pesan dia kepada club binaannya itu.

Untuk kegiatan Furai Cup II tahun depan, pihaknya tetap mengapresiasi dan siap mengikutinya, seperti semangat kala mengikuti turnamen yang baru usai dihelat itu.

“Kami Pemerintah Desa Hilinamozaua Raya siap membina Fahasara Dodo Club ini, dimana kami punya program pembinaan dan kita fokus membina mereka supaya lebih maju lagi,” tandas dia penuh semangat.

Ia menegaskan, sebagai juara bertahan, timnya siap berjuang dan bertahan di posisi juara 1 di Turnamen Furai Cup II, yang akan digulirkan tahun depan. (Risgow)