Sekretariat DPRD Medan Gelar Tes Swab Massal

Kesehatan150 Dilihat

Medan, LiniPost – Sekretariat DPRD Medan bekerjasama dengan Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 dan Dinas Kesehatan Kota Medan, melaksanakan tes swab massal di kantor DPRD Medan, Jalan Kapten Maulana Lubis, Senin (31/8/2020).

Plt Sekretaris DPRD Medan, Hj Alida, menyebut bahwa hari ini sejumlah anggota DPRD Medan masih melaksanakan reses, sehingga kehadiran untuk mengikuti tes swab tersebut masih minim.

ads

Dijelaskannya, pelaksanaan PCR Swab Test Covid-19 tersebut telah dilaksanakan sejak, Jum’at (28/8/2020) lalu dan masih akan berlanjut hingga besok, Selasa (1/9/2020).

Menurutnya, sekretariat DPRD telah menghimbau agar seluruh anggota DPRD Medan dapat mengikuti swab tersebut, dan hingga saat ini sudah lebih dari 300 orang yang mengikuti.

“Sampai hari ini, semua kita totalkan sekitar 390 orang yang telah melakukan tes swab. Untuk hasilnya, akan keluar sekitar seminggu lagi,” ucapnya.

Ia menyebut, akan menunggu saran dari Gugus Tugas atau Dinas Kesehatan Medan untuk melakukan lockdown jika nantinya hasil tes menunjukkan banyak yang positif Covid-19.(Syaifuddin Lbs)